Kamis, 30 November 2017

surah ali imran ayat 101 - 110


Bagaimana kamu (sampai) menjadi kafir, padahal ayat-ayat Allahdibacakan kepada kamu, dan Rasul-Nya pun berada di tengah-tengah kamu. Barangsiapa yangberpegang teguh kepada (agama) Allah maka sesungguhnya ia telah diberi petunjuk kepadajalan yang lurus. (QS. 3:101)


Hai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada Allah sebenar-benartaqwa kepada-Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragamaIslam. (QS. 3:102)


Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, danjanganlah kamu bercerai-berai, dan ingatlah akan ni'mat Allah kepadamu ketika dahulu (masaJahiliyah) bermusuh-musuhan, maka Allah mempersatukan hatimu, lalu menjadilah kamu karenani'mat Allah orang yang bersaudara; dan kamu telah berada di tepi jurang neraka, laluAllah menyelamatkan kamu daripadanya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nyakepadamu, agar kamu mendapat petunjuk. (QS. 3:103)


Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepadakebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar ; mereka adalah orang-orang yangberuntung. (QS. 3:104)


Dan janganlah kamu menyerupai orang-orang yang bercerai-berai danberselisih sesudah datang keterangan yang jelas kepada mereka. Mereka itulah orang-orangyang mendapat siksa yang berat, (QS. 3:105)


pada hari yang di waktu itu ada muka yang putih berseri, dan ada pulamuka yang hitam muram. Adapun orang-orang yang hitam muram mukanya (kepada merekadikatakan): "Kenapa kamu kafir sesudah kamu beriman Karena itu rasakanlah azabdisebabkan kekafiranmu itu". (QS. 3:106)


Adapun orang-orang yang putih berseri mukanya, maka mereka beradadalam rahmat Allah (surga); mereka kekal di dalamnya. (QS. 3:107)


Itulah ayat-ayat Allah, Kami bacakan ayat-ayat itu kepadamu denganbenar; dan tiadalah Allah berkehendak untuk menganiaya hamba-hamba-Nya. (QS. 3:108)


Kepunyaan Allah-lah segala yang ada di langit dan di bumi; dan kepadaAllah-lah dikembalikan segala urusan. (QS. 3:109)


Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruhkepada yang ma'ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah. SekiranyaAhli Kitab beriman, tentulah itu lebih baik bagi mereka; di antara mereka ada yang berimandan kebanyakan mereka adalah orang-orang yang fasik. (QS. 3:110)