Selasa, 05 Desember 2017

surah yasin ayat 51 - 60


Dan ditiuplah sangkalala, maka tiba-tiba mereka keluar dengan segera dari kuburnya(menuju) kepada Rabb mereka. (QS. 36:51)


Mereka berkata: "Aduh celakalah kami! Siapakah yang membangkitkankami dari tempat tidur kami (kubur)?" Inilah yang dijanjikan (Rabb) Yang Maha Pemurahdan benarlah Rasul-rasul(Nya). (QS. 36:52)


Tidak adalah teriakan itu selain sekali teriakan saja, maka tiba-tibamereka semua dikumpulkan kepada Kami. (QS. 36:53)


Maka pada hari itu seseorang tidak akan dirugikan sedikitpun dan kamutidak dibalasi, kecuali dengan apa yang telah kamu kerjakan. (QS. 36:54)


Sesungguhnya penghuni surga pada hari itu bersenang-senang dalamkesibukan (mereka). (QS. 36:55)


Mereka dan isteri-isteri mereka berada dalam tempat yang teduh,bertekan di atas dipan-dipan. (QS. 36:56)


Di surga itu mereka memperoleh buah-buahan dan memperoleh apa yangmereka minta. (QS. 36:57)


(Kepada mereka dikatakan): "Salam", sebagai ucapan selamatdari Rabb Yang Maha Penyayang. (QS. 36:58)


Dan (dikatakan kepada orang-orang kafir): "Berpisahlah kamu (dariorang-orang mu'min) pada hari ini, hai orang-orang yang berbuat jahat. (QS. 36:59)


Bukankah Aku telah memerintahkan kepadamu hai Bani Adam supaya kamutidak menyembah syaitan? Sesungguhnya syaitan itu musuh yang nyata bagi kamu", (QS.36:60)