Minggu, 03 Desember 2017

surah toha ayat 131 - 135


Dan janganlah kamu tujukan kedua matamu kepada apa yang telah Kamiberikan kepada golongan-golongan dari mereka, sebagai bunga kehidupan di dunia untuk Kamicobai mereka dengannya. Dan karunia Rabbmu adalah lebih baik dan lebih kekal. (QS. 20:131)


Dan perintahkanlah kepada keluargamu mendirikan shalat dan bersabarlahkamu dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezki kepadamu, Kamilah yang memberi rezkikepadamu. Dan akibat (yang baik) itu adalah bagi orang yang bertaqwa. (QS. 20:132)


Dan mereka berkata: "Mengapa ia tidak membawa bukti kepada Kamidari Rabbnya?" Dan apakah belum datang kepada mereka bukti yang nyata dari apa yangtersebut di dalam kitab-kitab yang dahulu? (QS. 20:133)


Dan sekiranya Kami binasakan mereka dengan suatu azab sebelumAl-Qur'an itu (diturunkan), tentulah mereka berkata: "Ya Rabb kami, mengapa tidakEngkau utus seorang rasul kepada kami, lalu kami mengikuti ayat-ayat Engkau sebelum kamimenjadi hina dan rendah?" (QS. 20:134)


Katakanlah: "Masing-masing (kita) menanti, maka nantikanlah olehkamu sekalian! Maka kamu kelak akan mengetahui, siapa yang menempuh jalan yang lurus dansiapa yang telah membawa petunjuk". (QS. 20:135)