Sabtu, 02 Desember 2017

surah ibrahim ayat 41 - 50


Ya Rabb kami, beri ampunlah aku dan kedua ibu bapakku dan sekalianorang-orang mu'min pada hari terjadinya hisab (hari kiamat)". (QS. 14:41)


Dan janganlah sekali-kali kamu (Muhammad) mengira, bahwa Allah lalaidari apa yang diperbuat oleh orang-orang yang zalim. Sesungguhnya Allah memberi tangguhkepada mereka sampai hari yang pada waktu itu mata (mereka) terbelalak. (QS. 14:42)


mereka datang bergegas-gegas dengan mengangkat kepalanya, sedang matamereka tidak berkedip-kedip dan hati mereka kosong. (QS. 14:43)


Dan berikanlah peringatan kepada manusia terhadap hari (yang padawaktu itu) datang azab kepada mereka, maka berkatalah orang-orang yang zalim: "YaRabb kami, beri tangguhlah kami (kembalikan kami ke dunia) walaupun dalam waktu yangsedikit, niscaya kami akan mematuhi seruan Engkau dan akan mengikutirasul-rasul".(Kepada mereka dikatakan): "Bukankah kamu telah bersumpah dahulu(di dunia) bahwa sekali-kali kamu tidak akan binasa, (QS. 14:44)


dan kamu telah berdiam di tempat-tempat kediaman orang-orang yangmenganiaya diri mereka sendiri, dan telah nyata bagimu bagaimana Kami telah berbuatterhadap mereka dan telah Kami berikan kepadamu beberapa perumpamaan". (QS. 14:45)


Dan sesungguhnya mereka telah membuat makar yang besar padahal di sisi Allah-lah (balasan)makar mereka itu. Dan sesungguhnya makar mereka itu (amat besar) sehingga gunung-gunungdapat lenyap karenanya. (QS. 14:46)


Karena itu janganlah sekali-kali kamu mengira Allah akan menyalahijanji-Nya kepada rasul-rasul-Nya; sesungguhnya Allah Maha Perkasa, lagi mempunyaipembalasan. (QS. 14:47)


(Yaitu) pada hari (ketika) bumi diganti dengan bumi yang lain dan(demikian pula) langit, dan mereka semuanya (di padang Mahsyar) berkumpul menghadap kehadirat Allah yang Maha Esa lagi Maha Perkasa. (QS. 14:48)


Dan kamu akan melihat orang-orang yang berdosa pada hari itu diikatbersama-sama dengan belenggu. (QS. 14:49)


Pakaian mereka adalah dari pelangkin (ter) dan muka mereka ditutupoleh api neraka, (QS. 14:50)