Sabtu, 02 Desember 2017
surah hud ayat 81 - 90
Para utusan (malaikat) berkata: "Hai Luth, sesungguhnya kamiadalah utusan-utusan Rabbmu, sekali-kali mereka tidak akan dapat mengganggu kamu, sebabitu pergilah dengan membawa keluarga dan pengikut-pengikut kamu di akhir malam danjanganlah ada seorangpun di antara kamu yang tertinggal, kecuali isterimu. Sesungguhnya dia akan ditimpa azab yangmenimpa mereka karena sesungguhnya saat jatuhnya azab kepada mereka ialah di waktu subuh;bukankah subuh itu sudah dekat" (QS. 11:81)
Maka tatkala datang azab Kami, Kami jadikan negeri kaum Luth itu yangdi atas ke bawah (Kami balikkan), dan Kami hujani mereka dengan batu dari tanah yangterbakar dengan bertubi-tubi, (QS. 11:82)
yang diberi tanda oleh Rabbmu, dan siksaan itu tiadalah jauh dariorang-orang yang zalim. (QS.11:83)
Dan kepada (penduduk) Madyan (Kami utus) saudara mereka Syu'aib. Iaberkata: "Hai kaumku, sembahlah Allah, sekali-kali tiada Ilah bagimu selain Dia. Danjanganlah kamu kurangi takaran dan timbangan, sesungguhnya aku melihat kamu dalam keadaanyang baik (mampu) dan sesungguhnya aku khawatir terhadapmu akan azab hari yangmembinasakan (kiamat)". (QS. 11:84)
Dan Syu'aib berkata: "Hai kaumku, cukupkanlah takaran dantimbangan dengan adil, dan janganlah kamu merugikan manusia terhadap hak-hak mereka danjanganlah kamu membuat kejahatan di muka bumi dengan membuat kerusakan. (QS. 11:85)
Sisa (keuntungan) dari Allah adalah lebih baik bagimu jika kamu orang-orang yang beriman.Dan aku bukanlah seorang penjaga atas dirimu". (QS. 11:86)
Mereka berkata: "Hai Syu'aib, apakah shalatmu menyuruh kamu agarkami meninggalkan apa yang disembah oleh bapak-bapak kami atau melarang kami memperbuatapa yang kami kehendaki tentang harta kami. Sesungguhnya kamu adalah orang yang sangatpenyantun lagi berakal ".(QS. 11:87)
Syu'aib berkata: "Hai kaumku, bagaimana pikiranmu jika akumempunyai bukti yang nyata dari Rabbku dan dianugerahi-Nya aku daripada-Nya rezki yangbaik (patutkah aku menyalahi perintahnya) Dan aku tidak berkehendak mengerjakan apa yangaku larang kamu daripadanya. Aku tidak bermaksud kecuali (mendatangkan) perbaikan selamaaku masih berkesanggupan. Dan tidak ada taufik bagiku melainkan dengan (pertolongan)Allah. Hanya kepada Allah aku bertawakkal dan hanya kepada-Nya-lah aku kembali. (QS.11:88)
Hai kaumku, janganlah hendaknya pertentangan antara aku (dengan kamu)menyebabkan kamu menjadi jahat hingga kamu ditimpa azab seperti yang menimpah kaum Nuhatau kaum Shaleh, sedang kaum Luth tidak (pula) jauh (tempatnya) dari kamu. (QS. 11:89)
Dan mohonlah ampun kepada Rabbmu kemudian bertaubatlah kepada-Nya.Sesengguhnya Rabbku Maha Penyayang lagi Maha Pengasih. (QS. 11:90)
al-fatihah
al-baqarah
ali-imran
annisa
al-ma'idah
al-anam
al-araf
al-anfal
attaubah
yunus
hud
yusuf
arradu
ibrahim
al-hijr
annahl
al-isra
al-kahfi
maryam
toha
al-anbiya
al-hajj
al-mu`minun
annur
al-furqan
asy-syuara
annaml
al-qashash
al-ankabut
arrum
luqman
assajdah
al-ahzab
saba`
fathir
yasin
ash-shaffat
shad
azzumar
al-mu`min
fushshilat
asy-syura
azzukhruf
addukhan
al-jatsiyah
al-ahqaf
muhammad
al-fath
al-hujurat
qaf
adz-dzariyat
ath-thur
annajm
al-qamar
arrahman
al-waqiah
al-hadid
al-mujadilah
al-hasyr
al-mumtahanah
ash-shaf
al-jumuah
al-munafiqun
attaghabun
ath-thalaq
attahrim
al-mulk
al-qalam
al-haaqqah
al-maarij
nuh
al-jinn
al-muzammil
al-muddats-tsir
al-qiyaamah
al-insaan
al-mursalaat
annaba`
annaaziat
abasa
attakwir
al-infithar
al-muthaffifin
al-insyiqaq
al-buruuj
ath-thariq
al-alaa
al-ghaasyiyah
al-fajr
al-balad
asy-syams
al-lail
adh-dhuhaa
al-insyirah
attin
al-alaq
al-qadr
al-bayyinah
az zalzalah
al-aadiyaat
al-qariah
attakatsur
al-ashr
al-humazah
al-fiil
quraisy
al-maauun
al-kautsar
al-kafirun
an-nashr
allahab
al-ikhlash
al-falaq
an-nas