Jumat, 08 Desember 2017

surah annaba` ayat 31 - 40


Sesungguhnya orang-orang yang bertaqwa mendapat kemenangan, (QS.78:31)


(yaitu) kebun-kebun dan buah anggur. (QS. 78:32)


dan gadis-gadis remaja yang sebaya, (QS. 78:33)


dan gelas-gelas yang penuh (berisi minuman). (QS. 78:34)


Di dalamnya mereka tidak mendengar perkataan yang sia-sia dan tidak(pula perkataan) dusta. (QS. 78:35)


Sebagai balasan dari Rabbmu dan pemberian yang cukup banyak, (QS.78:36)


Rabb yang memelihara langit dan bumi dan apa yang ada di antarakeduanya; Yang Maha Pemurah. Mereka tidak dapat berbicara dengan Dia. (QS. 78:37)


Pada hari, ketika ruh dan para malaikat berdiri bershaf-shaf, mereka tidak berkata-kata, kecuali siapa yangdiberi izin kepadanya oleh Rabb Yang Maha Pemurah; dan ia mengucapkan kata yang benar.(QS. 78:38)


Itulah hari yang pasti terjadi, Maka barangsiapa yang menghendakai,niscaya ia menempuh jalan kembali kepada Rabbnya. (QS. 78:39)


Sesungguhnya Kami telah memperingatkan kepadamu (hai orang kafir)siksa yang dekat, pada hari manusia melihat apa yang telah diperbuat oleh kedua tangannyadan orang kafir berkata: "Alangkah baiknya sekiranya aku dahulu adalah tanah".(QS. 78:40)